Minggu, 22 Desember 2013

principle of flight



Bagaimana pesawat udara dapat terbang?
Pada dasarnya, sayap lah yang memberi gaya angkat yang dibutuhkan untuk terbang, sedangkan engine hanya memberi gaya dorong (thrust) untuk bengerak maju.
Jadi, kesimpulan mudahnya adalah Bahwa pesawat udara (bukan pesawat antariksa) dapat terbang karena memiliki sayap.

GAYA YANG BEKERJA PADA SEBUAH PESAWAT TERBANG
Pada dasarnya, ada empat buah gaya yang bekerja pada sebuah pesawat terbang

 
  • Berat pesawat yang disebabkan oleh gaya gravitasi bumi.
  • Gaya angkat yang disebabkan oleh bentuk pesawat.
  • Gaya ke depan yang disebabkan oleh dorongan mesin / engine
  • Gaya hambatan yang disebabkan oleh gesekan udara

Bagaimana gaya angkat (lift) dapat Terbangkit di sayap?
Secara mudah dapat dijelaskan bahwa gaya angkat terbangkitkan karena ada perbedaan tekanan di permukaan atas dan permukaan bawah sayap.
  • Singkatnya, gaya angkat akan ada jika tekanan dibawah permukaan sayap lebih tinggi dari tekanan diatas permukaan sayap.
  • Perbedaan tekanan ini dapat terjadi karena perbedaan kecepatan aliran udara diatas dan dibawah permukaan sayap.


3 HAL PENTING YANG HARUS ADA PADA SUATU PESAWAT TERBANG
  1. STABILITY
  2. MANEUVERABILITY
  3. CONTROLABILITY

KESTABILAN  pada suatu pesawat yaitu :
Kembali pada keadaan (posisi) semula setelah melewati gangguan kecil pada waktu terbang.


MANEUVERABILITY pada suatu pesawat yaitu :
Mudah digerakkan untuk belok, turun atau naik tanpa mengalami kesulitan.

CONTROLABILITY pada pesawat yaitu :
Mudah dicontrol (respon pesawat terhadap gerakan kemudi) atau istilah sederhananya “menurut”.


Suatu pesawat terbang bergerak pada 3 sumbu, Yaitu :
  1. Sumbu Longitudinal
  2. Sumbu Lateral
  3. Sumbu Vertikal

  1.      Sumbu Longitudinal, yaitu :
garis sumbu pesawat dari hidung sampai ekor

  2.      Sumbu Lateral, yaitu :
garis sumbu dari satu ujung sayap ke ujung lainnya

  3.      Sumbu vertikal, yaitu :
sumbu yang tegak lurus berpotongan dengan sumbu longitudinal dan sumbu lateral

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

bonie mp3